Resep Cara Membuat KUE SEMPRIT PISANG COKELAT KEPING
Kue semprit memang sering kita buat untuk mengisi toples saat merayakan hari istimewa. tapi semprit juga bisa Anda kreasikan menjadi lebih kaya rasa dan lebih menarik. Dengan menambahkan pisang Ambon ke dalam adonan dan cokelat keping untuk hiasannya, kini kue kering yang Anda buat menjadi lebih istimewa.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
165 gram margarin
75 gram gula tepung
1 kuning telur
75 gram pisang ambon, haluskan
250 gram tepung terigu protein rendah
20 gram maizena
20 gram susu bubuk
1/4 baking powder
50 gram cokelat keeping untuk taburan
Cara membuat:
- Kocok margarin dan gula tepung 1 menit. Masukkan pisang ambon dan kuning telur. Kocok rata.
- Tambahkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Semprot adonan putih dengan spuit bintang di loyang yang dioles tipis margarin. Tabur cokelat keping.
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat celcius 20 menit sampai matang.
Untuk 500 gram