Resep Cara Membuat KUE KERING VANILA KACANGBanyak variasi kue kering yang bisa kita buat. Tak hanya nastar, kastengel atau putri salju saja tapi kue kering vanila kacang seperti ini juga wajib untuk Anda coba. Sahabat dan kerabat Anda pasti akan lebih senang dengan banyaknya variasi kue yang Anda sajikan. bahan-bahan/bumbu-bumbu:150 gram margarin
1/4 sendok teh garam
75 gram gula tepung
1 kuning telur
200 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok teh baking powder
25 gram maizena
20 gram susu bubuk
1/2 sendok teh vanila pasta
bahan isi (aduk rata):50 gram cokelat masak susu, dilelehkan
25 gram selai kacang krimy
bahan toping:50 gram cokelat masak putih, dilelehkan
Cara membuat:- Kocok margarin, garam, dan gula tepung 3 menit.
- Tambahkan kuning telur dan vanila pasta. Kocok sampai lembut.
- Masukkan tepung terigu, baking powder, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Giling tipis. Cetak dengan cetakan air mata.
- Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius 30 menit sampai matang. Dinginkan.
- Oleskan kue kering dengan bahan isi. Tumpuk dengan kue kering yang lainnya. Biarkan beku. Coret coret bagian atasnya dengan cokelat masak putih.
Untuk 470 gram