Resep Cara Membuat IKAN KEMBUNG GORENG PEDASIkan kembung memang terkenal dengan rasa dan aromanya yang gurih saat digoreng. Tapi kembung goreng kali ini memiliki citarasa yang berbeda dengan kembung yang biasanya sebab ikan dibumbui dengan rasa yang lebih pedas. Penasaran ingin mencobanya? Yuk, ikuti langkah pembuatanya dalam resep berikut ini. bahan-bahan/bumbu-bumbu:5 ekor kembung, dikerat-kerat
bumbu halus:2 buah cabai merah keriting
3 siung bawang putih
2 cm kunyit, dibakar
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
bahan pencelup: 100 gram tepung terigu
3 sendok makan tepung beras
3 buah cabai merah rawit, iris tipis
1 sendok teh cabai bubuk
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 butir telur
125 ml air
Cara membuat:- Lumuri ikan kembung dengan bumbu halus. Diamkan 15 menit.
- Pencelup, campur tepung terigu, tepung beras, cabai rawit, cabai bubuk, garam, dan merica bubuk. Tambahkan air sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Masukkan telur. Aduk rata.
- Celup ikan kembung ke dalam larutan tepung. Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 5 porsi