Resep Cara Membuat IKAN PATIN BAKAR BAMBUSalah satu kota tetirah di Jawa Timur ini terkenal sebagai gudangnya warung makan enak. Nah, coba resep-resep dari Malang untuk disajikan di rumah. Untuk sekadar nostalgia atau variasi menu di rumah. bahan-bahan/bumbu-bumbu:2 ekor ikan patin ukuran kecil utuh
1 sendok teh air jeruk nipis
2 lembar daun salam
3 cm lengkuas, dimemarkan
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
4 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah sisir
100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1 sendok makan air asam dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dengan 2 sendok makan air
3 tangkai daun kemangi, dipetiki daunnya
3 sendok makan minyak untuk menumis
2 buah bambu diameter 8 cm panjang 35 cm
daun pisang untuk membungkus
bumbu halus:8 buah cabai merah besar
4 buah cabai rawit merah
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 butir kemiri, disangrai
3 cm kunyit, dibakar
3 cm jahe
Cara membuat:- Lumuri ikan patin dengan 1 sendok teh garam dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
- Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk sampai harum.
- Tambahkan sisa garam dan gula merah. Aduk rata. Tuang santan dan air asam. Aduk rata. Masukkan daun kemangi. Aduk sampai layu. Angkat.
- Ambil daun pisang. Beri sedikit tumisan bumbu. Letakkan ikan di atasnya. Tutup dengan sisa tumisan bumbu. Bungkus. Masukkan ke dalam bambu.
- Bakar sampai matang dan bumbu meresap.
Untuk 4 porsiTip
Jika bambu sulit ditemukan, patin bisa langsung dibakar di atas bara api. Hanya aroma bakarannya tidak berbau bambu melainkan hanya daun pisang saja.