Resep Cara Membuat DAUN SINGKONG TUMIS REBONRebon atau udang kering dengan ukuran yang lebih kecil ini memang tak kalah gurih untuk dijadikan bahan masakan jika dibandingkan dengan udang. Sajian untuk menu sehari-hari yang terbuat dari daun singkong ini terasa lebih nikmat dengan rebon yang menjadi tambahan bahannya. bahan-bahan/bumbu-bumbu:2 ikat daun singkong, direbus, dipotong-potong
25 gram rebon, diseduh
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 lembar daun salam
3 buah cabai hijau besar, diiris serong
10 buah mata petai, dipotong dua bagian
3 buah belimbing wuluh, dipotong memanjang
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
300 ml santan dari 1/4 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis
bumbu halus:7 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm kunyit, dibakar
2 butir kemiri, disangrai
1/4 sendok teh jinten
1/2 sendok teh ketumbar bubuk
Cara membuat:- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam sampai harum.
- Masukkan rebon. Aduk rata. Tambahkan cabai hijau, petai dan belimbing wuluh. Aduk rata.
- Masukkan daun singkong, garam,dan gula pasir. Aduk rata. Tuang santan sambil diaduk sampai matang dan meresap.
Untuk 5 porsi